Friday, November 23, 2018

Izrofil sering bertamu

Malaikat itu mahluk yang super duper sibuk, seluruh waktu mereka dihabiskan untuk melaksanakan perintah Allah.

Dan diantara malaikat-malaikat itu, ada satu malikat yang menjadi momok menakutkan bagi sebagian besar manusia, siapa? Izrofil.

Tapiiii pernahkah kita berfikir izrofil tidak hanya bertugas mencabut nyawa manusia, tapi juga mahluk-mahluk Allah lainnya?

Pagi ini usai memasak sarapan untuk suami, lanjut menuang air yng sudah dingin kedalam ceret, ternyata dalam air itu ada sekelompok semut yang masih berusaha menyelamatkan diri, maka ku sendoki sedikit-demi sedikit, dengan izrofil menemani untuk membawa nyawa semut-smut yang habis umurnya.......

Kita takut dengan izrofil, karena dialah yang ditugasi Allah mencabut nyawa, tapi sadarilah, dia sering datang bertandang kerumah kita, sekedar menjemput semut, nyamuk, atau cecak yang habis masa umurnya......

0 comments:

Post a Comment